KKN PPM Kelompok 35 UNISRI Ikut Serta Dalam Penguatan Kesejahteraan dan Perekonomian Mayarakat Didukung Penguatan Daya Saing Ekonomi Daerah

JATENGONLINE, WONOGIRI – Mahasiswa KKN Kelompok 35 Unisri, bersinergi bersama desa Ngrompak dalam mewujudkan program desa binaan melalui edukasi, sosialisasi, pendampingan dan pelatihan Desa Ngrompak Kecamatan Jatisrono Kabupaten Wonogiri

Bersinergi bersama desa Ngrompak dalam mewujudkan program desa binaan melalui edukasi, sosialisasi, pendampingan dan pelatihan.

Bertujuan untuk mendekatkan Perguruan Tinggi kepada masyarakat, sebagai mitra masyarakat dalam pembangunan desa.
Membantu mendampingi pemerintah dalam mempercepat optimalisasi desa binaan.
Membantu masyarakat dalam mengatasi kendala-kendala yang dihadapi dalam mewujudkan pembangunan desa yang berkelanjutan. Mengembangkan inovasi teknologi dan informasi desa.

Tolok ukur keberhasilan Program Kerja “Bersinergi bersama desa Ngrompak dalam mewujudkan program desa binaan menghasilkan Pelaku UMKM Desa Ngrompak mampu memahami dan menerapkan digital marketing dalam proses pemasarannya sehingga dapat meningkatkan penghasilan penjualan UMKM.

Program Kerja “Bersinergi bersama desa Ngrompak dalam mewujudkan program desa binaan melalui edukasi, sosialisasi, pendampingan dan pelatihan” sasaran kegiatan program kerja tersebut yaitu pelaku Kelompok PKK Desa Ngrompak.

Pelaksanakaan kegiatan program kerja ini berkerjasama dengan perangkat Desa Ngrompak, Kelompok PKK, dan Masyarakat Desa Ngrompak Kecamatan Jatisrono Kabupaten Wonogiri.

Adapun hasil dan manfaat dari pelaksanaan program ini yakni, memberikan solusi alternatif melalui pengembangan inovasi teknologi dalam hal tata kelola data dan informasi serta keterampilan bagi kelompok PKK di desa Ngrompak.

“Memberikan edukasi pengembangan pelayanan publik yang lebih mudah dan cepat,” papar Vlegon Tneh salah satu anggota Kelompok 35 KKN Unisri.

Sert mendorong efesiensi pengelolaan data dan informasi serta kreatifitas keterampilan dalam kelompok PKK di desa Ngrompak.

Desa Ngrompak masuk dalam salah satu Desa Binaan Kecamatan Jatisrono. Salah satu kegiatan dalam program Desa Binaan adalah penilaian Lomba 10 pokok PKK. Kelompok PKK dan perangkat desa desa Ngrompak telah berusaha untuk menyiapkan sarana dan prasarana dan kebutuhan perlombaan tersebut.

Salah satunya melalui rumah bibit dan rumah sehat. Dalam lomba tersebut kami dilibatkan dalam membantu persiapan lomba dari awal sampai selesai.

Selanjutnya, bagi Masyarakat diharapkan bisa memanfaatkan pekarangan rumah untuk ditanami tanamannya untuk pangan dan hasil ekonomi.

Adapun bagi Perangkat Desa untuk selalu tetap mendukung dan mensosialisasikan kegiatan PKK khususnya 10 program pokok PKK. (*/ian) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *