Alfamidi Class dan Teaching Factory di SMKN 2 Magelang Diresmikan: Bangun Generasi Unggul di Dunia Ritel

JATENGONLINE, MAGELANG – PT Midi Utama Indonesia, Tbk meresmikan program pendidikan ritel Alfamidi Class dan pembangunan Teaching Factory di SMKN 2 Magelang, Kramatsel, Kecamatan Magelang. Kamis (17/10/2024).

Peresmian ini dihadiri langsung oleh Branch Manager Alfamidi Boyolali, Kepala Dinas Pendidikan Wilayah 8, Kepala Dinas Disperindag Magelang, Kepala Cabang BNI Magelang, serta Komite Sekolah SMKN 2 Magelang.

Alfamidi class merupakan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan dan sekaligus program vokasi yang mengikuti kurikulum sesuai dengan peraturan dan ketentuan pendidikan nasional. Program ini berfokus pada mempersiapkan siswa untuk memasuki dunia kerja dengan keterampilan, kompetensi, dan keahlian di industri ritel.

Dalam program ini, Alfamidi menghibahkan laboratorium ritel yang dirancang menyerupai toko Alfamidi, yang akan digunakan oleh siswa sebagai ruang praktik. Setelah lulus, siswa yang tergabung dalam Alfamidi Class akan memiliki kesempatan istimewa untuk diterima bekerja dan membangun karir di Alfamidi.

Branch Manager Alfamidi Boyolali, Purwandi mengapresiasi kegiatan grand opening Alfamidi Class. “Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kontribusi dari jajaran SMKN 2 Magelang serta para siswa yang selalu semangat dan antusias dalam proses pembangunan Teaching Factory. Fasilitas pembelajaran Teaching Factory ini diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi para murid,” katanya.

Kepala SMKN 2 Magelang, Kurniawan Basuki juga menilai kerja sama ini merupakan inovasi yang sangat bermanfaat bagi pendidikan, khususnya bagi siswa-siswi SMKN 2 Magelang.

“Dengan adanya Alfamidi Class, siswa-siswi dapat dengan mudah mendaftar untuk bekerja di Alfamidi,” ujarnya.

Kolaborasi antara Alfamidi dan SMKN 2 Magelang diharapkan mampu mencetak generasi siswa yang unggul dan siap bersaing secara global di sektor bisnis, dengan kompetensi di bidang ritel yang disesuaikan dengan kebutuhan SMKN 2 Magelang. (*/ian) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *