Sambut HUT Ke 49, Bank Jateng Gelar Singer Competition

Bank Jateng Simgimg Competition

JO, Semarang – Dalam rangka menyambut HUT ke 49 tahun 2012, Bank Jateng menyelenggarakan salah satu kegiatan berupa Singer Competition yang dimaksudkan untuk menjaring peserta bertalenta istimewa guna mengikuti kaderisasi, ataupun peremajaan pada group band yang telah ada di Bank jateng.

Bisa jadi, ini adalah bentuk lain dari lowongan kerja di Bank Jateng, atau setidaknya ada kesempatan untuk menjadi calon pegawai di bank milik Pemda se Jawa Tengah tersebut. Hal itu dimungkinkan, bila kita memiliki kepiawaian di bidang olah vocal, dan memenuhi kriteria yang ditentukan Bank Jateng, setelah melalui uji talenta yang akan diselenggarakan pada 24 Maret 2012 mendatang.

“Group Band yang ada di Bank Jateng adalah sebagai pendukung kegiatan promosi, karena itu performancenya harus sesuai dengan selera publik. Karena itu pula, melalui Singer Competition diharapkan akan muncul kandidat kader untuk mengisi peremajaan Bank Jateng Band”, papar Artanto Raden, Humas Bank Jateng yang juga dikenal sebagai penyanyi dan presenter tersebut.

Menurut Artanto, peserta Singer Competition terdiri dari Internal atau pegawai Bank Jateng, baik pegawai tetap ataupun outsourching, dan Eksternal, atau masyarakat umum. Total peserta sebanyak 16 orang, masing-masing 8 orang dari internal dan eksternal.

Adapun persyaratan untuk mengikuti Singer Competition bagi peserta internal Bank Jateng antara lain adalah : karyawan-karyawati pegawai tetap maupun outsourching Bank Jateng se – Jawa Tengah dengan usia maksimal 27 tahun. Sedang bagi kalangan eksternal Bank Jateng persyaratan yang harus dipenuhi adalah : Putra / Putri dengan Pendidikan Min D3, berusia maksimal 30 tahun untuk putra, dan usia maksimal 27 Tahun untuk putri, serta berpenampilan menarik.

Pendaftaran dan Seleksi pelaksanaannya dilakukan di tiap Kantor Cabang Koordinator, Kantor Cabang Utama, dan Kantor Pusat. Tiap Kantor Cabang Koordinator dan Cabang Utama, mengirimkan 1 peserta dari internal dan 1 peserta dari eksternal, baik peserta putra ataupun putri.

Baik peserta dari internal maupun eksternal, akan ditetapkan Juara I, II, dan III, tanpa perbedaan putra ataupun putri.
Dari hasil seleksi yang dilakukan, akan dipilih 16 peserta yang terdiri dari 8 orang dari internal, dan 8 orang dari eksternal untuk mengikuti babak Grand Final.

Daftar nama Peserta dan Lagunya yang akan mengikuti Putaran Grand Final, untuk diserahkan kepada Panitia Penyelenggara selambat-lambatnya tanggal 20 Maret 2012.

Grand Final akan dilaksanakan di Kantor Pusat – Semarang, pada hari Sabtu, tanggal 24 Maret 2012 ; jam 08.30 – 10.30 WIB untuk technical meeting, penyesuaian nada dan music. Pelaksanaan Grand Final jam.13.00 WIB s/d selesai.

Setiap Peserta membawakan 1 (satu) buah lagu dengan jenis lagu yang dilombakan adalah lagu Pop. Para Peserta Grand Final akan diiringi oleh Music-Live dari Combo Band Bank Jateng.

Untuk hadiah bagi peserta internal, Juara I memperoleh hadiah sebesar Rp 2.500.000, Juara II Rp 1.500.000 dan Juara III memperoleh hadiah Rp 1.000.000,- Sedangkan untuk peserta dari eksternal, Juara I akan memperoleh hadiah sebesar Rp 2.500.000, Juara II  Rp 1.500.000 dan Juara III Rp 1.000.000.

Dari 2 Kategori peserta tersebut nantinya akan dipilih 1 Juara The Best Performance, dengan hadiah sebesar Rp 1.000.000.
Penilaian Dewan Juri dilakukan berdasarkan : Materi Vocal, Teknik Vocal, dan Penghayatan & Penampilan.

Hasil penilaian lomba, akan diumumkan oleh Dewan Juri, pada waktu dan tempat yang sama, sesaat setelah pelaksanaan lomba selesai. Dalam hal ini, keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu-gugat.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Seksi Singer Competition : Sigit Prast (081.5650.7950), Sahid Waris (081.2280.1815). – bud