LIFESTYLENASIONALPERNIK

Ratusan Anak Yatim ‘Bubar’ di Solo Paragon Mal

Grup Nashid saat menghibur anak yatim
Grup Nashid saat menghibur anak yatim

JO, Solo — Setidaknya 200 anak yatim buka puasa bareng (bubar) di Tea N Tea  Solo Paragon Lifestyle Mall (Sopar Mal), Selasa (30/7/2013) sore. Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian  Sopar Mal  terhadap anak yatim di Kota Solo.

Dijelaskan, Public Relation Solo Paragon, Veronica Lahji penyelenggaraan kegiatan ini berbeda dibanding tahun sebelumnya, dan pihaknya sengaja menggelar acara bubar ini di area Food Gardennya.

“Selain lebih mengenalkan venue food garden, juga agar anak-anak menikmati suasana  halaman mall yang hijau dan ramah lingkungan,” terang Vero di sela acara.

Acara rutin ini diakui Vero, digelar tiap Ramadhan, sebagai wujud kepedulian terhadap anak yatim di Kota Solo dan menjadi bagian Corporate Social Responsibility (CSR) nya.

Ratusan anak yatim yang mengikuti acara tersebut tampak ceria dan senang dengan acara tersebut. Suasana mal terbesar di Kota Bengawan yang jarang dilihatnya itu makin menambah semarak acara bubar. Mereka datang dari beberapa Panti Asuhan di wilayah Solo Raya.

Acara dimeriahkan oleh tampilan grup nasyid, dan sajian Tari Saman dari SMP Al-Azhar Syifa Budi serta tausiah dari Ustad Junaedi yang memberi hiburan tersendiri di hadapan anak-anak yatim. – ian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *