Weekend Promo di KSPH Solo

JO, Solo – “Weekend Promo” diluncurkan Kusuma Sahid Prince Hotel (KSPH) Solo, upaya hotel tersebut membidik segmentasi tamu yang ingin menetap di Solo dan tak punya rencana untuk keluar kota saat akhir pekan, mempersembahkan dengan banyak keuntungan yang bisa dinikmati, promo ini berlaku hingga akhir Desember 2013.
Public Relation KSPH, Tia Kristyanti, saat kedatangan tamu disambut dengan welcome drink dan kletikan yang dapat dinikmati sambil menunggu proses check-in. “Tamu diberikan fasilitas menginap di kamar Deluxe termasuk sarapan pagi untuk dua orang dengan buffet hidangan tradisional, Asia dan aneka hidangan ala barat di Gambir Sakethi Restauran,” jelas Tia, di hotelnya. Rabu (25/9/2013).
Ditambahkan Tia, setiap harinya kami juga menyediakan 2 complimentary snack istimewa yang hanya bisa didapatkan di Gambir Sakethi Restauran. Selain Discount 10% dari total biaya laundry yang dikeluarkan setiap harinya, free Wi-Fi di seluruh area hotel, dan parkir gratis selama menginap.
“Fasilitas lainnya adalah pengantaran gratis sesuai dengan jadwal yang tersedia ke salah satu pusat perbelanjaan batik di Solo baik Klewer maupun PGS,” kata Tia
Tamu bisa pula menggunakan Health Club, kolam renang dan Fitnes Center selama menginap di KSPH. Serunya, untuk paket akhir pekan, tamu bisa mendapatkan fasiitas late check out sampai dengan pukul 15.00 WIB (disesuaikan dengan ketersedian kamar).
“Paket Weekend Promo bisa didapat hanya dengan tarif Rp 375.000 (nett) untuk 1 (satu) malam dan Rp 700.000 (nett) untuk 2 (dua) malam,” pungkas Tia. – ian