JATENG ONLINE , WONOGIRI – Mahasiswi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Slamet Riyadi Surakarta kelompok 58 di Desa Pesido, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri, Nafisah Fathin Arofah melaksanakan kegiatan program kerja individu wajib yaitu mengajar Bahasa Inggris untuk siswa Sekolah Dasar.
Program kerja ini mempunyai tema yaitu “Pemanfaatan Media Pembelajaran Digital dalam Pengembangan Kosakata Bahasa Inggris untuk siswa SD”. Kegiatan program kerja individu wajib ini telah dilaksanakan pada hari Jumat, 26 Juli 2024 di SD Negeri 03 Pesido. Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 08.30 WIB. Kegiatan mengajar bahasa inggris dasar ini disambut baik oleh kepala sekolah, guru dan siswa SD Negeri 03 Pesido.
Nafisah Fathin Arofah merupakan mahasiswi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris
Universitas Slamet Riyadi Surakarta. Program kerja individu ini juga didukung sepenuhnya
oleh sDr. Sri Handayani, S.Pd., M.Hum., selaku Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Unisri.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan Bahasa Inggris kepada siswa SDN 03 Pesido
khususnya siswa kelas 4 dan 5. Kegiatan pembelajaran ini didukung dengan penggunaan media pembelajaran digital “wordwall”.
Para siswa menyambut kegiatan ini dengan semangat dan antusias. Diharapkan melalui
pembelajaran interaktif ini mampu meningkatkan semangat siswa dalam mempelajari bahasa inggris khususnya kosakata dengan metode yang lebih menyenangkan. (*/ian)