Rakorwil ACSB Jawa Tengah: Buka Nominator ACSB Bella Award 2024

JATENGONLINE, SOLO – Asia Council for Small Business (ACSB) yang merupakan organisasi non-profit dengan jaringan yang tersebar di berbagai negara di Asia. ACSB memiliki perhatian pada pendidikan, penelitian serta pertukaran ide untuk mengembangkan pelaku usaha kecil dan menengah di kawasan Asia. Khusus di Indonesia, pembentukan dan awal berjalanya organisasi, diinisiasi dan dikawal oleh Hermawan Kertajaya dan Puspayoga sekaligus selalu Founder ACSB.

Telah terbentuk di Tingkat Nasional, di Tingkat Propinsi (regional) dan di Tingkat Kabupaten/Kota (Area), bahkan beberapa Area telah berkembang sampai Tingkat Kecamatan dan Kelurahan/Desa.

ACSB Regional Jawa Tengah menyelenggarakan Rapat Koordinasi Wilayah dan Buka Puasa Bersama, bertempat di Hotel Indah Palace Solo. Sabtu (23/3/2024)

Hadir memberikan sambutan VP Operasional ACSB Pusat, Dr. Hasan Abdul Rozak, SH, CN, MM,. menyambut dan membuka Rapat, Direktur Excutive Regional Astrid Widayani, S.S., S.E., M.B.A, memberikan presentasi Program Kerja, para Vice Direktur Regional, Koordinator Wilayah dan Direktur Area Kabupaten/Kota se Jawa Tengah.

Sesi pertama, penjelasan rencana Rakernas ACSB, yang akan dilaksanakan di Jogjakarta, Tanggal 2-4 Mei 2024 dan Program ACSB Bella Award Tahun 2024. disampaikan oleh VP Operasional ACSB Pusat (Pak Hasan) : bahwa untuk memberikan apresiasi/ penghargaan kepada para perempuan yang telah berjasa di bidang Pertanian, ACSB akan menyelenggarakanan ACSB Bella Award, dengan katagori (1) Agri-Education Womenpreneur Award (2) Agri-Fashion & Lifestyle Womenpreneur Award (3) Agri-Food Tech Womenpreneur Award (4) Inclusivity Agribusiness Award (5) Most Promosing Agri-starup.

Pengajuan Nominasi, dibuka sampai tanggal 25 Maret 2024, dengan mengisi link : https://bit.ly /NominatorBAJateng2024 atau WA : Ika : 081326214850 / Nurita : 085641006846

Sesi kedua materi tentang Program Kerja ICSB Regional Jawa Tengah, disampaikan oleh Direktur Excutive Regional ( Astrid Widayani), Vice Direktur (Kunto, Kusbaroto,  Edi, dan Idris) meliputi Bidang Program, Bidang Kerjasama, Bidang Kelembagaan dan Bidang Operasional).

Dijelaskan Astrid, bahwa perlu disusun program rutin, yang menekankan pada penguatan UMKM dan program tahunan yang menekankan pada kerjasama.

Sementara Kunto menjelaskan, program yang mengacu pada 3 Program utama dari ACSB Pusat. Kusbaroto menekankan, program kerjasama UMKM dengan kampus dalam meningkatkan omset penjualan, Dan Edi menekankan, pada penguatan SDM Pengurus dan Kelembagaan, serta Idris menekankan pada penguatan system informasi ACSB.

Sesi ketiga materi tentang ORGANISASI DAN JARINGAN ICSB REGIONAL Jawa Tengah, disampaikan oleh Arman dan Edi, selaku Koordinator Wilayah, bahwa perlu disegerakan pembuatan profil ACSB Jawa Tengah, meliputi : (1) Harmoni Bisnis : Membangun Masa Depan Bersama ACSB Jawa Tengah (2) Wanita di Pusat Inovasi : Kisah Inspiratif Womenpreneur Bersama ACSB Jawa Tengah (3) Mereview & Menghidupkan Website ACBS yang telah disiapkan sebelumnya.

Sedangkan menurut Edi Take, sangat penting bekerjasama dan memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan oleh para pihak, baik PEMDA, BUMN/D, Perbankan dan Kampus, untuk memasarkan produk UMKM, agar produk UMKM dapat terjual signifikan.

Hadir dan menyampaikan Program : ACSB Area Surakarta, Karanganyar, Wonogiri, Sukoharjo, Sragen, Boyolali, Klaten, Semarang, Kendal, Jepara. (*/ian) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *